INISIASI MENYUSUI DINI DENGAN KEJADIAN PERDARAHAN POST PARTUM DI KLINIK ADITYA RAYA BIDAN MASLIANA KELURAHAN MUARA AMPOLU

Authors

  • Seri Rezeki Sihombing STIKes Darmais Padangsidimpuan
  • Susi Febriani Yusuf STIKes Darmais Padangsidimpuan
  • Nurhanifah Siregar STIKes Darmais Padangsidimpuan

Abstract

Menyusui bayi setelah lahir adalah merupakan kondisi yang paling baik dilakukan guna untuk meningkatkan kesehatan ibu dan bayi dan juga melatih agar bayi dapat menyusu langsung ke putting payudara ibu dalam waktu 60 menit pertama setelah bayi lahir dan bermanfaat untuk melakukan kontak langsung ibu dan bayi. Tujuan dari dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan Inisiasi Menyusui Dini (IMD) dengan Kejadian Perdarahan Post Partum di Klinik Aditya Raya Bidan Masliana kelurahan Muara Ampolu. Jenis penelitian ini adalah deskriptif korelatif dengan desain cross sectional. Besar sampel 32 ibu. Data penelitian diperoleh dari data sekunder diperoleh dari dokumen pencatatan dan pelaporan klinik Aditya Raya Bidan Masliana. Berdasarkan hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan bahwa Mayoritas ibu bersalin di Klinik Aditya  Raya Bidan Masliana kelurahan Muara Ampolu telah IMD yaitu sebanyak 84,4% dan minoritas tidak IMD sebanyak 15,6%, Mayoritas ibu bersalin di Klinik Aditya  Raya Bidan Masliana kelurahan Muara Ampolu tidak mengalami Kejadian Perdarahan Post Patrum yaitu sebanyak 87,5% dan minoritas tidak mengalami Kejadian Perdarahan Post Patrum yaitu sebanyak 12,5%, Terdapat hubungan IMD dengan Kejadian Perdarahan Post Partum di Klinik Aditya  Raya Bidan Masliana kelurahan Muara Ampolu dimana dari uji Fisher’s Exact Test nilai p value yang diperoleh sebesar 0,008 lebih kecil dari 0,05.

Downloads

Published

2023-06-30

How to Cite

Sihombing, S. R., Yusuf, S. F. ., & Siregar, N. (2023). INISIASI MENYUSUI DINI DENGAN KEJADIAN PERDARAHAN POST PARTUM DI KLINIK ADITYA RAYA BIDAN MASLIANA KELURAHAN MUARA AMPOLU. Jurnal Kesehatan Masyarakat Darmais (JKMD), 2(1), 27–30. Retrieved from https://ejournal.stikesdarmaispadangsidimpuan.ac.id/index.php/jkmd/article/view/102

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>