GAMBARAN PENGETAHUAN REMAJA TENTANG BAHAYA PERNIKAHAN DINI DI DESA TAMBISKI NAULI KECAMATAN NAGA JUANG KABUPATEN MANDAILING NATAL
Keywords:
Pengetahuan Remaja, Pernikahan DiniAbstract
Angka kematian ibu dan angka kematian bayi di Indonesia masih tinggi, salah satunya disebabkan oleh usia ibu yang masih terlalu muda sehingga menyebabkan terjadinya pendarahan atau abortus karena anatomi tubuh anak belum siap untuk proses kehamilan atau persalinan sehingga dapat terjadi komplikasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan remaja tentang bahaya pernikahan dini di Desa Tambiski Nauli Kecamatan Naga Juang Kabupaten Mandailing Natal tahun 2023. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik total sampling yang berjumlah 97 responden. Dari hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan bahwa mayoritas pengetahuan responden tentang bahaya pernikahan dini adalah cukup sebanyak 44 responden 44,3%. Mayoritas memiliki pengetahuan kurang berdasarkan usia pada usia 13-15 tahun sebanyak 19 responden 59,3%. Mayoritas memiliki pengetahuan kurang berdasarkan pekerjaan orang tua pada kelompok tani sebanyak 24 responden 48%. Mayoritas memiliki pengetahuan kurang dan cukup berdasarkan sumber informasi dari tenaga kesehatan, masing-masing sebanyak 17 responden 45,9%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa mayoritas remaja memiliki pengetahuan yang cukup tentang bahaya pernikahan dini, oleh karena itu diharapkan kepada seluruh orang tua di Desa Tambiski Nauli untuk berperan aktif dalam menjaga, mendampingi, dan menerapkan kepada remaja aspek positif dari dampak dan bahaya pernikahan dini untuk mencegah terjadinya pernikahan dini.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 Vitriah Mursalin, Rahima
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.